Home » » Rekam Data e-KTP Dapat Bibit

Rekam Data e-KTP Dapat Bibit

Written By Anonim on Kamis, 01 Desember 2011 | 21.50


Antusias masyarakat Nagari Tanjung Sani dalam perekaman data e-KTP di Kantor Camat Tanjung Raya dari hari kehari terus meningkat, antrian panjang mewarnai pemandangan di pelataran halaman belakang yang merupakan ruang tunggu bagi masyarakat yang akan melakukan perekaman data tidak pernah sepi.  Dari 5911 wajib KTP yang mendapatkan undangan, sampai hari ini sebanyak 2284 wajib KTP telah melakukan perekaman data atau 39% dari total keseluruhan.

Namun berbeda dari biasanya, pemandangan pagi tadi juga tampak ramai dihalaman depan Kantor Camat Tanjung Raya. Hal ini dikarenakan adanya pembagian bibit beberapa jenis bibit tumbuhan kepada masyarakat yang telah melaksanakan rekam data. “Pembagian bibit ini dilakukan sejalan dengan Program Agam Menyemai yang telah dicanangkan oleh Bapak Bupati Agam beberapa waktu yang lalu, dan kita sangat mendukung program ini sehingga diharapkan masyarakat kita semakin gemar menanam beraneka tanaman dan memanfaatkan tanah-tanah yang kosong. Hal ini tentunya akan menambah income bagi masyarakat itu sendiri, beberapa jenis bibit tumbuhan yang dibagikan adalah bibit Surian, Mahoni, Sukun, Nangka dan lainnya yang mempunyai nilai ekonomis cukup tinggi” ungkap Camat Tanjung Raya Syatria S.Sos.M.Si diruang kerja nya.

Dengan adanya pembagian bibit ini, menambah motivasi masyarakat untuk datang melakukan perekaman data. Terbukti sampai sore tadi sebanyak 320 orang wajib KTP telah masuk dalam daftar antrian.(Fg)
Silahkan Bagikan Artikel ini :
 
Nagari Tanjung Sani Jl Lingkar Maninjau Km 23 Sigiran Kec Tanjung Raya Kab Agam 26472 email : info@nagari-tanjungsani.net
Copyright © 2009 - Website Resmi Nagari Tanjung Sani - All Rights Reserved
Support by Al-Quran dan Terjemahan | Cpuik