Siang ini Tour de Singkarak 2011 lewati Kecamatan Tanjung Raya, dengan pengawalan yang ketat para atlit dari 17 Negara ini berpacu mulai dari Pariaman menuju Bukittinggi.
Etape III ini merupakan etape terpanjang pada TdS
ini dengan menempuh jarak sepanjang 125 Km dengan melewati kelok 44 nan
eksotik.
Dari pantauan lapangan dengan tidak adanya titik
Finish di Kecamatan Tanjung Raya seperti tahun yang lalu, membuat animo
masyarakat menurun untuk menyaksikan secara langsung event TdS ini, hal
ini terbukti dengan sepi nya penonton disepanjang jalan yang dilewati
para pembalap ini. Keramaian terlihat hanya di beberapa titik saja,
seperti di Pasa Rabaa yang kebetulan pada hari ini juga hari pasar.
Di Maninjau sendiri keramaian yang ada pun tidak
begitu signifikan, hal ini disebabkan banyaknya masyarakat yang ingin
menyaksikan TdS ini di Kelok 44.