Home » » Tengkorak Bekas Kekejaman Belanda di Temukan

Tengkorak Bekas Kekejaman Belanda di Temukan

Written By Anonim on Sabtu, 12 November 2011 | 15.40


Pembangunan SD 25 Sungai Tampang yang telah berlangsung hampir 1 bulan masih tersendat, kerasnya pondasi bangunan lama membuat pekerja kewalahan dalam pembongkaran, bahkan pihak Sumicom Jaya Konstruksi CV sebagai pelaksana telah mencoba mengupayakan penggalian dengan bantuan ekscavator dan hasilnya pun kurang memuaskan.
Kemarin Jumat 11/11/2011 sekitar jam 11.20 WIB pekerja dikejutkan dengan ditemukannya sebuah tengkorak pada salah-satu lokasi penggalian tiang bangunan sekolah ini. Warga disekitarpun langsung sontak dengan penemuan ini, namun tak satupun warga yang tahu pasti tengkorak siapa yang ditemukan tersebut.
“kemungkinan besar itu adalah tengkorak para pejuang dizaman penjajahan Belanda” ungkap salah seorang pemuka masyarakat Jorong Sungai Tampang ini, “menurut cerita dari orang tua yang terdahulu, Batu Kalang ini ( Lokasi SD 25 Sungai Tampang Red ) merupakan tempat pembuangan orang-orang yang dibunuh di zaman penjajahan Belanda dulu” lanjut nya.
Karena tak satupun warga yang mengetahui identitas tengkorak ini, setelah dicari keseluruhan kemudian tengkorak pun dikuburkan kembali menurut layaknya. (Fg)
Silahkan Bagikan Artikel ini :
 
Nagari Tanjung Sani Jl Lingkar Maninjau Km 23 Sigiran Kec Tanjung Raya Kab Agam 26472 email : info@nagari-tanjungsani.net
Copyright © 2009 - Website Resmi Nagari Tanjung Sani - All Rights Reserved
Support by Al-Quran dan Terjemahan | Cpuik